Saturday, 10 July 2021

RPP IPA KELAS IV Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL)

 

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

 

Satuan Pendidikan                  : Sekolah Dasar

Mata Pelajaran                        : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Kelas/Semester                        : IV / 2

Alokasi waktu                         : 2 X 35 Menit


A.    Standar Kompetensi

3. Menggolongkan hewan, berdasarkan jenis makanannya


B.     Kompetensi Dasar

3.2. Menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya


C.     Indikator

-        Menjelaskan hewan berdasarkan jenis makanannya

-        Menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya


D.    Tujuan Pembelajaran

-       Setelah memperhatikan/menganalisa gambar yang berkaitan dengan kompetensi dasar siswa diharapkan dapat menjelaskan hewan berdasarkan jenis makanannya dengan tepat.

-       Setelah melakukan diskusi bersama kelompok masing-masing siswa diharapkan dapat menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya dengan tepat.


E.     Materi Pembelajaran

Penggolongan Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya


F.      Sumber

Media: Gambar hewan pemakan tumbuhan, daging dan pemakan segala

Buku: SD, Ikhwan. (2009). Ilmu Pengetahuan Alam 4: Untuk SD/MI

Kelas IV. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas.


G.    Model Pembelajaran

Pendekatan: Contextual Teaching and Learning

Model: Example and Non Example

Teknik: Kelompok, diskusi, tanya jawab


H.    Kegiatan Pembelajaran

1.    Kegiatan Pembuka (5 menit)

a.    Guru mengucapkan salam, mengajak berdoa sesuai dengan kepercayaannya masing-masing.

b.    Guru menanyakan siswa yang tidak hadir.

2.    Kegiatan Inti (60 menit)

a.    Guru membagi siswa ke dalam beberapa kelompok.

b.    Guru menampilkan/menempelkan gambar di papan tulis.

c.    Guru memberikan apersepsi.

d.   Siswa memperhatikan dan menganalisa gambar yang ada di papan tulis.

e.    Setelah menganalisa gambar, siswa berdiskusi dengan kelompok masing-masing.

f.     Setiap kelompok mengerjakan LKS yang diberikan guru.

g.    Setiap kelompok diberi kesempatan untuk membacakan hasil diskusi (LKS) oleh perwakilan dari kelompok tersebut.

h.    Siswa melakukan tanya jawab.

i.      Guru memberikan penjelasan tentang materi menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya.

j.      Siswa mampu menjelaskan dan menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya.

3.    Kegiatan Penutup

a.       Guru dan siswa menyimpulkan materi pembelajaran tentang menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya.

b.      Guru memberikan PR kepada siswa.

c.       Berdo’a.


I.       Penilaian

Jenis: Tes

Bentuk: Tulisan

Ragam: Soal

 

 

Soal:

1.      Sebutkan penggolongan hewan berdasarkan jenis makanannya!

2.      Apa yang dimaksud dengan herbivora, karnivora, dan omnivora? Sebutkan contonya!

3.      Hewan yang memiliki gigi taring termasuk dalam golongan?

4.      Hewan pemakan tumbuhan disebut?

5.      Ayam dan tikus termasuk golongan hewan?

 

Kunci Jawaban:

1.      Herbivora, Karivora, dan Omnivora

2.      - Herbivora yaitu hewan yang memakan tumbuh-tumbuhan, contohnya sapi, kambing, kelinci, dll.

- Karnivora yaitu hewan yang memakan daging atau hewan lain, contohnya harimau, serigala, burung elang, dll.

- Omnivora yaitu hewan yang memakan segala, contohnya babi, beruang, ayam, dll.

3.  Karnivora

4.  Herbivora

5.  Omnivora

 

Kriteria Penilaian:

Masing-masing soal nilai 0-20

Skor ideal                                     5 X 20=100




No comments:

Post a Comment